Skip to main content

Mengetahui Potensi Diri

Banyak orang yang tidak tahu potensi dirinya. Tidak tahu apa saja kelebihan yang dimilikinya. Coba saja tanya diri kita sendiri atau orang-orang terdekat kita. Apa sih kelebihan diri kamu? Apa yah…Bingung jawabnya. Tapi kalo ditanya apa kekurangan atau kelemahan diri, banyak orang yang dengan cepat bisa menjawab. Kurang ganteng, miskin, gak pinter, dan sebagainya.

Sebagian orang beranggapan kita kan gak mau sombong jadi nggak mau membanggakan diri dengan menyebut-nyebut apa yang kita bisa. Sombong itu emang gak boleh tapi tahu potensi diri itu harus. Bukan untuk disombongkan tapi untuk dikembangkan. Potensi diri yang terus tumbuh dan berkembang akan menjadi modal kesuksesan. Anda mau sukses kan? Cari tahu cara mengetahui potensi diri di bawah ini:

1. Bidang apa saja yang kita senangi. Sesuatu yang penuh gairah dan semangat kita lakukan. Tanpa harus diminta atau disuruh. Anda akan melakukannya secara sukarela tanpa dibayar, bahkan anda mau mengeluarkan uang untuk apa yang anda lakukan. Inilah yang disebut dengan hobi. Seseorang yang punya hobi tertentu akan melakukannya dengan sepenuh hati. Misalnya orang yang hobi memelihara tanaman, dia rajin menyiram dan merawat tanaman setiap hari. Dia rela mengeluarkan uang berapapun untuk membeli tanaman, pupuk, alat-alat dan semacamnya. Hobi bisa membawa kebahagiaan dan juga penghasilan. If we do what we love, then money will follow.

2. Bertanya kepada orang terdekat. Orang yang paling tahu diri anda adalah orang terdekat. Bisa orang tua, kakak-adik, saudara, keluarga, atau teman. Merekalah yang tahu tentang diri anda dari kecil sampai dewasa. Jadi mereka tahu apa potensi diri anda. Terkadang kita tidak menyadari potensi yang kita miliki, perlu orang lain untuk membantu menyadarkan.

3. Mencoba hal-hal baru. Begitu banyak yang bisa kita lakukan di dunia ini. Wawasan, pergaulan dan keberanian yang terbataslah yang menghambat kita untuk melakukannya. Kita bisa mencoba hal-hal baru yang belum pernah kita lakukan. Tentu saja yang kita lakukan tidak boleh melanggar hukum yah. Dengan mencoba banyak hal, mungkin kita akan menemukan potensi diri yang selama ini tersembunyi.

4. Banyak membaca, melihat dan merasakan. Dengan begitu akan banyak informasi dan pengetahuan yang bertambah. Bacaan dan tontonan yang kita sukai itu bisa jadi adalah sebuah potensi. Jika anda suka membaca perkembangan dunia komputer, internet dan semacamnya. Anda bisa menjadi ahlinya, asalkan terus konsisten untuk menambah pengetahuan.

Potensi diri itu harus digali, sama seperti minyak bumi. Tidak ada minyak yang berada di atas tanah. Kita harus mencari lokasi yang tepat untuk menggali minyak. Kedalamannya pun tidak selalu sama. Ada yang cepat ditemukan, ada juga yang perlu menggali lama karena minyaknya ada jauh di kedalaman.

Tidak ada manusia yang lahir ke dunia langsung menjadi ahli di bidang tertentu. Semua harus diraih dengan proses. Jika anda sudah tahu potensi diri anda, itulah modal kesuksesan. Jika anda bisa mengembangkan potensi anda menjadi prestasi, kesuksesan sudah menanti.

Bagaimana mengembangkan potensi mu ? Sedikit cara yaitu sebagai berikut.

Setiap orang pasti punya potensi untuk meraih sukses di dunia ini. Semua orang dilahirkan sama, telanjang dan tak bisa apa-apa, cuma bisa nangis aja. Tapi dalam perjalanan kehidupan ada yang meraih kesuksesan, ada juga yang masih berkutat dalam kesulitan.

Sebagian orang tidak tahu apa potensi dirinya, ada juga yang sudah tahu tapi tidak bisa mengembangkannya hingga akhirnya potensi itu mati sendiri. Ada beberapa cara untuk mengetahui potensi diri, silakan baca (klik) tulisan di sini. Kalo sudah tahu potensi diri, ayo kita kembangkan agar hidup lebih berarti. Kesuksesan pun akan mudah dicari.

Cara mengembangkan potensi bisa dilakukan dengan berbagai cara yaitu;
1. Pelajari bidang yang anda sukai. Galilah ilmu dan pengetahuan sebanyak-banyaknya tentang bidang apapun yang anda senangi. Jika perlu belajar secara formal. Misalnya anda suka olahraga dan tidak terlalu suka pelajaran eksakta. Lebih baik memilih jurusan olahraga ketika kuliah daripada memaksakan kuliah di jurusan yang anda tidak minati. Bisa juga belajar secara non formal melalui kursus atau pelatihan. Minimal belajar sendiri secara otodidak melalui buku, internet dan semacamnya. Dengan belajar, potensi diri yang sudah anda miliki akan berkembang menjadi keahlian.

2. Bergaul dengan komunitas yang memiliki minat sama. Kalo ingin menjadi penulis yang lebih baik, bergabunglah dengan komunitas penulis. Dengan berkumpul, kita bisa saling mangasah kemampuan. Bisa berbagi cerita, tips, dan saling memotivasi diri. Informasi dan perkembangan terkini pun akan mudah diketahui. Peluang untuk tampil dan menunjukkan kemampuan diri akan terbuka menanti.

3. Berani tampilkan potensi. Jika didiamkan potensi akan mati. Tampilkan potensi yang anda miliki sejak dini. Kalo anda senang menulis, tampilkan tulisan anda. Jangan setelah nulis, dibaca sendiri, abis itu disimpan di laci. Cobalah buat blog sebagai sarana mengekspresikan diri. Kirim tulisan anda ke koran atau majalah. Bahkan kalo bisa bikin buku karya sendiri. Ikutin lomba menulis dari kelas lokal sampai nasional. Lakukan secara bertahap, pelan tapi pasti. Tulisan anda akan lebih baik dari hari ke hari jika anda terus menulis dan berani berbagi dengan yang orang lain.

Kalo kita sudah belajar, bergaul dan berani menampilkan potensi maka potensi kita akan terus tumbuh dan berkembang. Potensi ini bisa jadi akan menjadi bekal kesuksesan kita hari ini dan esok hari. Apa potensi anda? ayo kembangkan sekarang juga…

Comments

Popular posts from this blog

Cerita Yang Telah Sekolah di Jepang

Akhirnya ngpost lagi setelah sekian lama gak keurus blog ini gara urusan kelulusan dan masuk Universitas selama satu tahun hilang dari peradaban dunia blog. Dan baru dua bulan kemarin nyoba ngeblog lagi dan memulai membuat fansub anime buatan sendiri yang keurus selama dua bulan (banyak banget urusan gua ini). Oke skip yang itu lanjut ke postingan, disini gua cuma repost dari aslinya. Inget cuma repost. Lanjut. *** Kalo liat ini bendera langsung banyak hal yang dipikirin diotak, jelas, mulai dari canggihnya, hebatnya, animenya, filmnya, kamen rider, cantiknya, dan satu lagi yang paling penting bokepnya (skip). Banyak yang suka sama satu negara ini, yah kebetulan gua juga suka, niatnya mau kesana pulang bawa bini. Tapi sebelum kesana ada baiknya kita melihat sedikit demi sedikit ada apasih ? Disana. Sebetulnya ini bukan story gua, karena story ini punya orang lain dari blog orang telah sekolah di luar negeri kebeneran dia kuliah di Jepang. Yah bagi yang mau lihat langsung di...

Membuka Semua Situs Terblokir, Sekali Tekan via Android

Membuka semua situs yang diblokir via android, cukup sekali tekan. Hai Guys , pernahkah kalian ingin mengunjungi suatu situs atau website yang ingin kalian kunjungi ternyata situs tersebut telah diblokir akses kunjungnya oleh suatu badan atau suatu sistem.  Ya tentu saja kalian pernah, situs tersebut diblokir dengan alas an keamanan atau dengan alas an yang berisikan konten dewasa.  Tetapi beberapa waktu yang lalu, saya merasakan hal itu kembali ketika saya mengunjungi situs hosting file dan akhirnya saya tidak bisa mendowload pada situs itu. Padahal situs tersebut situs yang selalu saya kunjungi pada saat itu, yaitu kumpul bagi yang menyimpan banyak file seperti lagu beserta albumnya, dokumen, film, software dan lain lain. Belajar dari pengalaman tersebut saya, menemukan suatu aplikasi yang sangat mudah digunakan untuk membuka situs tersebut tanpa melalui hal yang sulit atau atau merubah sistem.  Satu aplikasi ini dapat membuka seluruh situs yang diblokir ...

Tipe Tipe Gamer INDONESIA

Inilah tipe tipe gamer INDONESIA yang tanpa kita sadari kita termasuk didalamnya 1. Tukang OCEH "LAG" Nih gamer yang sering banget bilang kalo koneksi lag, padahal mah nyatanya rata - rata untuk setiap koneksi bagus cuma karena ia sok "Dewa" dan masuk ke room agak "Dewa" karena koneksi gak cukup kuat dan akhirnya terjadi proses LAG dan menghasilkan kata "CACAD" 2. MASIH BOCAH Yup gamer ini, bisa di katakan gede bacot "omong". Nyatanya nihil atau nol bisa kalian lihat char yang dimiliki ialah char sekali gebuk mungkin dan merasa sok hebat. Waktu PvP kabur menghilang dan ngebacot adalah skill utamanya. 3. Tukang Sampah Ini yang tidak enak karena baru memulai dan hampir berhasil membunuh momon yang kita incar untuk Quest biasanya malah mati dibunuh char orang lain. Apalagi droppan nya bukan untuk kita sungguh menyakitkan hal ini sering terjadi pada game RF Online. 4. Raider (Sang Penjarah) Gamer ini adalah gamer Dewa yang hobinya ngejarah...